GAK BOLEH PAKAI TONGSIS sama BAWA MINUMAN KERAS di MILAN
Pemerintah Milan, Italia, ingin mengatasi masalah sampah dan gangguan ketertiban di kotanya. Oleh karena itu, minggu lalu pemerintah setempat mengeluarkan aturan baru.
Dikutip dari The Local, aturan baru itu terkait aktivitas yang tidak boleh dilakukan selama berada di kawasan dermaga Darsena.
Sejumlah aktivitas itu antara lain membuang sampah sembarangan, jual beli pedagang kaki lima, penggunaan tongsis dan penjualan alkohol dalam botol.
Namun, belum diketahui lebih lanjut mengenai alasan penggunaan tongsis juga termasuk dalam aktivitas menyampah.
Warga atau wisatawan yang melanggar dapat dikenai denda hingga Rp3,6 jutaan.
Tentu saja pemilik tempat usaha yang menjual minuman alkohol merasa keberatan dengan aturan tersebut, karena dari mereka yang membuka usahanya di pinggiran jalan.
Hayooo... buat sobat gen yang hobinya selfie udah mulai dipikirin nih gimana nanti kalo mau narsis di milan.
Sumber : CNNIndonesia.com
Berikan Komentar Anda