UH-OOH!

The size of your web browser is too small for our website. Please consider resizing it bigger for best browsing experience.


Copyright © 2016 genfm

Loading..

Manfaat Buah Kurma untuk untuk tubuh mu di bulan puasa

Palm fruit atau kurma adalah buah yang berasal dari pohon palem yang ditemukan di wilayah Mediterania. Buah asal Timur Tengah ini pun menjadi makanan khas saat bulan Ramadan.

Ini karena kurma memiliki manfaat kandungan seperti vitamin, zat besi dan juga kalsium. Kandungan itu sangat penting dalam menjaga kesehatan tubuh saat berpuasa. Mengutip Naturalsociety, inilah manfaat konsumsi kurma setiap hari di bulan puasa.

1. Mengurangi rasa haus
Mengkonsumsi buah kurma biasanya dilakukan saat berbuka puasa .Tapi mengkonsumsi kurma saat sahur sangat penting. Karena, untuk mengurangi rasa haus mineral saat berpuasa. Mengingat kurma memiliki tinggi mineral dalam setiap kandungannya

2. Memperlancar aliran darah
Berpuasa terkadang membuat aliran darah sedikit tersumbat karena berkurangnya asupan darah. Namun, mengkonsumsi kurma setiap hari ternyata menperlancar aliran darah di tubuh sebab kurma memiliki kandungan vitamin A, B2, B12 yang baik untuk tubuh.

3. Meningkatkan energi
Berpuasa terkadang menurunkan energi saat beraktivitas. Ini karena beberapa rutinitas kegiatan yang dilakukan. Tapi, mengkonsumsi kurma membuat kamu terlihat lebih energi. Kandungan glukosa yang sangat tinggi dalam buah kurma merupakan sumber energi yang dapat membantu tubuh menjadi segar dalam menjalani aktivitas sehari-hari saat berpuasa.

Namun, buat sobat GEN yang punya riwayat diabetes sebaiknya jangan terlalu banyak mengonsumsi buah kurma. Sebab, kandungan glukosa dalam buah kurma sangat tidak baik bagi penderita diabetes.

4. Menjaga pencernaan
Kandungan serat yang terkandung dalam kurma mampu membantu mencegah sembelit. Oleh karena itu, kurma pun bisa menjaga sistem pencernaan saat menjalankan puasa.

5. Meningkatkan kekebalan tubuh
Kurma memiliki kandungan yang bergizi saat dikonsumsi. Diantaranya mengandung magnesium, mangan, dan selenium. Kandungan tersebut meningkatkan antibodi dan menghindarkan tubuh dari berbagai penyakit saat berpuasa.

Berikan Komentar Anda